Kecelakaan pesawat kembali terjadi. Sebuah pesawat milik maskapai Ethiopia jatuh ke laut. Pesawat Ethiopian Airlines itu mengangkut 85 orang.
Pesawat itu jatuh ke Laut Mediterania sesaat setelah lepas landas dari bandara internasional Beirut, Lebanon, Senin, 25 Januari dini hari waktu setempat.
Demikian disampaikan sumber-sumber bandara seperti dilansir kantor berita Reuters, Senin (25/1/2010).
Menurut sumber tersebut, pesawat Boeing 737 itu menghilang dari radar sekitar 5 menit setelah lepas landas.
Sekitar 50 penumpang berkebangsaan Lebanon. Penumpang lainnya merupakan warga negara Ethiopia. Diperkirakan ada 7 kru pesawat.
Menurut sumber tersebut, pesawat naas itu lepas landas sekitar pukul 03.10 waktu setempat. Dikatakannya, warga sekitar pantai melihat sebuah pesawat yang terbakar jatuh ke laut. (detik)
MENGGALI PENDAPATAN TAMBAHAN UNTUK PEMBANGUNAN MRT
11 years ago
No comments:
Post a Comment