Pages

Monday, June 1, 2009

Garuda Buka Kembali Rute Jakarta-Pangkalpinang

Maskapai Garuda Indonesia kembali membuka jalur penerbangan dari Jakarta menuju Pangkalpinang, mulai hari ini, 1 Juni 2009. VP Corporate Secretary Pujobroto, dalam siaran persnya, menjelaskan langkah ini sebagai bagian dari realisasi program pengembangan 18 rute baru Garuda Indonesia pada 2009.

Pujobroto menambahkan, pembukaan rute ini juga merupakan satu upaya untuk meningkatkan pelayanan kepada pelanggan. ”Juga sebagai upaya untuk memenuhi permintaan pasar yang semakin meningkat pada rute yang menghubungkan kedua kota tersebut,” ujarnya.

Penerbangan rute Jakarta – Pangkalpinang ini akan dilayani setiap hari menggunakan pesawat Boeing 737-300 (16 kelas bisnis, 94 kelas ekonomi). Jadwalnya, dari Jakarta (GA-138) pukul 06.45 WIB dan tiba di Pangkalpinang pukul 07.55 WIB, kemudian terbang kembali dari Pangkalpinang (GA 139) pada pukul 08.30 WIB dan tiba di Jakarta pukul 0940 WIB.

Selain itu, lanjut Pujobroto, pembukaan rute ini juga dimaksudkan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan Garuda Indonesia yang akan melakukan kunjungan keluarga, bisnis, maupun wisata antarkedua kota. ”Kita berharap, ini akan meningkatkan aktivitas perekonomian, wisata, dan sosial dan budaya di Pangkalpinang,” tandasnya.

Menurut dia, perkembangan Pangkalpinang saat ini semakin menggembirakan mengingat semakin banyaknya investor yang menjadikan Pangkalpinang sebagai tempat tujuan investasi. Dengan pertumbuhan investasi sebesar 15 persen, Pangkalpinang berpotensi mengalami peningkatan perekonomian yang sangat besar.

”Khususnya pada sektor jasa perhotelan, industri pengolahan hasil laut, industri hasil tambang, serta potensi alam dan wisata,” ujar Pujobroto.

Sebelumnya, sepanjang tahun 2009 ini, Garuda Indonesia telah membuka rute - rute baru seperti Jakarta - Lampung, Jakarta – Jambi, Jakarta - Malang, Jakarta - Kendari, Jakarta – Kupang, Shanghai-Denpasar, Surabaya-Hongkong dan Denpasar Hongkong untuk meningkatkan pangsa pasarnya.

Selanjutnya, akan membuka rute-rute lain seperti rute Jakarta-Ambon-Ternate mulai bulan Juli, Jakarta-Palu (Agustus), Jakarta-Sorong-Manokwari dan Jakarta - Tarakan (September), Jakarta – Sydney dan Jakarta - Melbourne mulai (Agustus), serta Denpasar – Adelaide pada (November). (roda kemudi)

No comments: